Ayo murid-murid, untuk mengisi kegiatan setelah penilaian akhir semester ganjil tahun pelajaran 2020/2021 ikutilah kegiatan lomba-lomba literasi (diikuti dari rumah masing-masing) berikut ini:
1. Lomba Tartil Al-Quran (membaca surah-surah pendek)
- Kelas 1-3 : Surah an-Nas
- Kelas 4-6 : Surat az-Zalzalah
- Penilaian : Tajwid, irama, dan adab
- Tartil direkam (format video)
- Waktu Pengiriman tanggal 11 Desember 2020 ke WA Grup Kelas Masing-masing (dibuka jam 07.00-18.00 WIB) (dibuka jam 07.00-18.00 WIB)
2. Lomba Membaca Puisi
- Kelas 1-3 : Puisi berjudul "Yuk Berangkat", Link teks : https://mi.nugp.sch.id/2020/12/yuk-berangkat-sekolah.html
- Kelas 4-6 : Puisi berjudul "Mari Berprestasi", Link teks : https://mi.nugp.sch.id/2020/12/mari-berprestasi.html
- Penilaian : Penghayatan, intonasi, dan gestur (gaya tubuh)
- Pembacaan puisi direkam (format video)
- Waktu Pengiriman tanggal 12 Desember 2020 ke WA Grup Kelas Masing-masing (dibuka jam 07.00-18.00 WIB)
3. Pengumuman Juara
- Juara diumumkan saat pembagian raport
Ayo kita ramaikan kegiatan lomba literasi akhir semester ini!
Pak guru tunggu, oke...